Inspirasi Desain Rumah Mewah 2 Lantai Bergaya Jepang Modern Minimalis di Bekasi

Memiliki tempat tinggal rumah mewah 2 lantai tentunya impian hampir semua orang. Selain nyaman digunakan aktivitas anggota keluarga, rumah bertingkat juga kerap kali dinilai megah. Sebelum itu, alangkah baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu desain apa saja yang diterapkan oleh rumah mewah ini sekaligus cara memilihnya untuk keluarga.

Baca Juga: Mengenal 6 Rekomendasi Perumahan di Bekasi yang Indah dan Nyaman untuk Dihuni

Desain Rumah Mewah 2 Lantai Bergaya Jepang Modern Minimalis

1. Type N5 55/60

Banyak orang tentu mendambakan rumah 2 lantai bergaya Jepang modern. Jika anda salah satunya, anda bisa memilih rumah Type N5 55/60 ini yang telah dilengkapi dengan 2 kamar tidur, 2 kamar mandi, dan carport yang memuat 1 mobil. Desain rumahnya pun telah dirancang sedemikian rupa untuk memudahkan anggota keluarga mengakses dari suatu ruangan ke ruangan lainnya.

2. Type N6 71/72

Bagi anda yang tengah menari rumah mewah lantai 2 di Bekasi, property Damai Putra Group ini ialah jawaban yang tepat. Sama seperti Type N5 55/60, Type N6 71/71 juga telah dilengkapi dengan 2 kamar tidur, 2 kamar mandi, dan 1 carport. Namun, rumah nyaman ini lebih luas karena memiliki tanah seluas 72 m dan bangunan seluas 71 m.

3. Type N7 85/84

Damai Putra Group juga menyediakan rumah mewah ala Jepang modern dengan Type N8 85/84. Berbeda dengan tipe rumah sebelumnya, tipe ini menyediakan 3+1 kamar tidur 2+1 kamar mandi dan 1 carport di 2 lantainya. Bagi anda yang memiliki hobi menanam, anda bisa menyalurkan hobi di taman karena taman yang tersedia cukup luas.

4. Type N7 Hook 88/Hook

Tenga mencari rumah mewah 2 lantai yang lebih luas lagi? Type N7 Hook 88/Hook ialah solusinya. Tipe ini hadir dengan 2 lantai yang terdiri dari 3+1 ruang tidur, 2+1 kamar mandi, serta 1 carport. Selain lebih luas, rumah ini berada di posisi paling pojok atau sering kali dijadikan sebagai tempat tikungan. Maka dari itulah, tanah rumah ini disebut hook.

5. Type N7 S 85/84

Rumah mewah type N7 S 85/84 juga sama-sama memiliki 2 lantai dengan 3+1 ruang tidur, 2+1 kamar mandi, dan 1 carport. Memiliki denah ruangan yang sama dengan tipe N7 85/84, rumah ini juga memiliki perbedaan di desainnya. Dikatakan spesial karena konsep desainnya dinilai unik dan atapnya yang berbentuk kotak-kotak.

6. Type N7 Plus 93/Var

Rumah bergaya Jepang ini tidak kalah luas dan modern daripada model-model sebelumnya. Sebab, atap miringnya masih jarang ditemukan di rumah-rumah pada umumnya. Dengan denah yang sama seperti tipe-tipe di atas, rumah tipe ini lebih luas karena bangunannya memiliki luas 93 m.

7. Type N8 106/104

Jika tipe N7 plus 83/Var masih kurang luas bagi anda, maka tipe N8 106/104 bisa jadi rumah masa depanmu. Bagaimana tidak, rumah modern ini memiliki tanah seluas 106 m dan bangunan selas 104 sehingga anggota keluarga lebih leluasa melakukan aktivitas di rumah seharian. Perbedaaan tipe ini dari tipe-tipe di atas yaitu kamar mandinya yang 3+1.

8. Type N8 Hook 110/Hook

Rumah N8 Hook 110/Hook dianggap sebagai kombinasi yang sempurna karena berada di posisi paling pojok dan bangunannya seluas 110 m. Sehingga, menjadikannya sebagai rumah mewah 2 lantai yang paling luas di antaranya. Denahnya sama dengan tipe N8 106/104. Tamannya pun sangat luas sehingga cocok bagi anda yang menyukai tumbuhan.

Tips Memilih Rumah Mewah 2 Lantai untuk Keluarga

1. Sesuai Kondisi Keuangan

Sebelum membeli rumah, ada beberapa hal yang wajib diperhatikan, seperti kondisi keuangan anda. Pastikan bahwa anda telah mengenali kondisi finansial agar dapat menentukan alokasi gaji. Dalam hal ini, anda perlu mengutamakan kebutuhan pokok sehari-hari dan sisihkan uang sebagai tabungan beli rumah.

2. Riwayat Developer Terjamin

Masih ada saja penyedia jasa developer yang menipu calon pembeli rumahnya. Maka dari itu, anda perlu memastikan riwayatnya terlebih dahulu apakah jelas atau tidak. Sebaiknya pilihlah developer hasil rekomendasi orang terdekat agar lebih terpercaya. Janganlah langsung menerima tawaran harganya tetapi bandingkan dengan harga properti lainnya yang serupa terlebih dahulu.

3. Desain Rumah sesuai Selera

Desain rumah pastinya mencerminkan kepribadian pemiliknya. Untuk itu, anda perlu memilih rumah yang desainnya cocok dengan selera keluarga. Misalnya, jika anda memiliki jiwa terbuka, maka rumah dengan banyak jendela cocok dipilih. Melalui developer, anda bisa memilih opsi renovasi agar bisa melakukan custom desain rumah.

Itulah sederet informasi mengenai apa saja desain rumah mewah 2 lantai modern dengan tips memilihnya. Setiap rumah memiliki tipe dan spesifikasi yang berbeda. Anda perlu mempertimbangkannya terlebih dahulu sebelum membelinya. Dengan begitu, rumah idaman yang nyaman akan didapatkan dengan mudah dan anda tidak akan menyesal di kemudian hari.